Kualifikasi Piala Dunia 2014
Italia Lolos ke Piala Dunia Usai Kalahkan Republik Ceko
Rabu, 11/09/2013 03:57 WIB
Turin - Italia memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2014 setelah menaklukkan Republik Ceko 2-1. Mario Balotelli menjadi penentu kemenangan Italia lewat eksekusi penaltinya.
Di Juventus Stadium, Rabu (11/9/2013) dinihari tadi, Italia tertinggal lebih dulu lewat sontekan Libor Kozak. Italia baru bisa menyamakan kedudukan di babak kedua lewat Giorgio Chiellini. Tak berselang lama, giliran Balotelli menaklukkan Petr Cech lewat titik putih.
Hasil ini membawa Italia dipastikan memuncaki klasemen grup B kualifikasi Piala Dunia dengan nilai 20. Dengan sisa dua pertandingan, perolehan poin Balotelli dkk tak terkejar oleh Bulgaria yang menjadi pesaing terdekat dengan poin 13.
Posisi dua atau tiket playoff masih akan diperebutkan oleh empat tim yakni Bulgaria, Denmark, Ceko, dan Armenia.
Jalannya pertandingan
Italia mulai mengancam gawang Ceko pada menit ke-11. Bermaksud membuang bola, sepakan Gebre Selassie berhasil di blok oleh Antonio Candreva. Bola kemudian jatuh ke kaki Mario Balotelli dan mengarahkannya ke gawang, namun diselamatkan Petr Cech.
Dominan dalam penguasaan bola, Italia justru kebobolan di menit ke-19. Lewat sebuah skema serangan balik, Tomas Rosicky mengirim bola ke Petr Jiracek yang belari di sisi kiri. Nama terakhir kemudian melepaskan umpan silang yang dicocor oleh Libor Kozak masuk ke gawang Gianluigi Buffon.
Gli Azzurri langsung coba membalas tiga menit kemudian. Menerima umpan silang dari Emmanuele Giaccherini, Balotelli yang berdiri bebas di jarak sekitar dua meter dari gawang gagal melesakkan bola setelah sepakannya menerpa mistar.
Balotelli kembali memperoleh peluang emas di menit ke-36. Namun tandukkannya menerima umpan Andrea Pirlo ditepis dengan sangat baik oleh Cech.
Italia sukses menyamakan kedudukan di menit ke-51 kala sundulan kepala Giorgio Chiellini menyentuh jala gawang Cech. Gol berawal dari umpan sepak pojok Candreva.
Hanya dua menit berselang, tim tuan rumah kembali mencetak gol dan membalikkan keadaan lewat eksekusi penalti Balotelli. Penalti dihadiahkan setelah pemain AC Milan itu dijatuhkan di kotak terlarang oleh Selassie.
Tim tamu berupaya membalas di menit ke-67. Namun sepakan Jiracek masih mampu diselamatkan oleh Buffon. Giliran Italia mengancam gawang Ceko lewat Candreva di menit ke-81. Tetapi upaya pemain Lazio ini masih melebar.
Ceko harus bermain dengan sepuluh orang pada menit ke-89 setelah Daniel Kolar diberikan kartu merah oleh wasit. Ia diusir setelah menerima kartu kuning kedua akibat melanggar Balotelli.
Susunan pemain
Italy: Buffon; Bonucci, De Rossi, Chiellini; Maggio, Montolivo (Motta 86'), Pirlo, Pasqual (Ogbonna '78); Candreva, Giaccherini (Osvaldo '46); Balotelli
Republik Ceko: Cech; Gebre Selassie (Rabusic '77), Sivok, Suchy, Limbersky; Prochazka; Plasil, Darida (Vanek '56), Rosicky (Kolar '38); Jiracek, Kozak
(raw/krs)
Di Juventus Stadium, Rabu (11/9/2013) dinihari tadi, Italia tertinggal lebih dulu lewat sontekan Libor Kozak. Italia baru bisa menyamakan kedudukan di babak kedua lewat Giorgio Chiellini. Tak berselang lama, giliran Balotelli menaklukkan Petr Cech lewat titik putih.
Hasil ini membawa Italia dipastikan memuncaki klasemen grup B kualifikasi Piala Dunia dengan nilai 20. Dengan sisa dua pertandingan, perolehan poin Balotelli dkk tak terkejar oleh Bulgaria yang menjadi pesaing terdekat dengan poin 13.
Posisi dua atau tiket playoff masih akan diperebutkan oleh empat tim yakni Bulgaria, Denmark, Ceko, dan Armenia.
Jalannya pertandingan
Italia mulai mengancam gawang Ceko pada menit ke-11. Bermaksud membuang bola, sepakan Gebre Selassie berhasil di blok oleh Antonio Candreva. Bola kemudian jatuh ke kaki Mario Balotelli dan mengarahkannya ke gawang, namun diselamatkan Petr Cech.
Dominan dalam penguasaan bola, Italia justru kebobolan di menit ke-19. Lewat sebuah skema serangan balik, Tomas Rosicky mengirim bola ke Petr Jiracek yang belari di sisi kiri. Nama terakhir kemudian melepaskan umpan silang yang dicocor oleh Libor Kozak masuk ke gawang Gianluigi Buffon.
Gli Azzurri langsung coba membalas tiga menit kemudian. Menerima umpan silang dari Emmanuele Giaccherini, Balotelli yang berdiri bebas di jarak sekitar dua meter dari gawang gagal melesakkan bola setelah sepakannya menerpa mistar.
Balotelli kembali memperoleh peluang emas di menit ke-36. Namun tandukkannya menerima umpan Andrea Pirlo ditepis dengan sangat baik oleh Cech.
Italia sukses menyamakan kedudukan di menit ke-51 kala sundulan kepala Giorgio Chiellini menyentuh jala gawang Cech. Gol berawal dari umpan sepak pojok Candreva.
Hanya dua menit berselang, tim tuan rumah kembali mencetak gol dan membalikkan keadaan lewat eksekusi penalti Balotelli. Penalti dihadiahkan setelah pemain AC Milan itu dijatuhkan di kotak terlarang oleh Selassie.
Tim tamu berupaya membalas di menit ke-67. Namun sepakan Jiracek masih mampu diselamatkan oleh Buffon. Giliran Italia mengancam gawang Ceko lewat Candreva di menit ke-81. Tetapi upaya pemain Lazio ini masih melebar.
Ceko harus bermain dengan sepuluh orang pada menit ke-89 setelah Daniel Kolar diberikan kartu merah oleh wasit. Ia diusir setelah menerima kartu kuning kedua akibat melanggar Balotelli.
Susunan pemain
Italy: Buffon; Bonucci, De Rossi, Chiellini; Maggio, Montolivo (Motta 86'), Pirlo, Pasqual (Ogbonna '78); Candreva, Giaccherini (Osvaldo '46); Balotelli
Republik Ceko: Cech; Gebre Selassie (Rabusic '77), Sivok, Suchy, Limbersky; Prochazka; Plasil, Darida (Vanek '56), Rosicky (Kolar '38); Jiracek, Kozak
(raw/krs)
0 Response to "Kualifikasi Piala Dunia 2014"
Posting Komentar